Close Ads Here
Close Ads Here
Close Ads Here
Close Ads Here
NEWS  

Menparekraf Sandiaga Uno Lantik Pejabat Tinggi Madya, Pengawas, dan Fungsional di Lingkungan Kemenparekraf

Sandiaga Uno
Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno Lantik Pejabat Tinggi Madya, Pengawas, dan Fungsional di Lingkungan Kemenparekraf

JAKARTA(Cakrawalaindonesia.online) – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno melantik Pejabat Tinggi Pratama, Pejabat Pengawas, dan Pejabat Fungsional di lingkungan Kemenparekraf/ Baparekraf di Balairung Soesilo Soedarman, Gedung Sapta Pesona, Jakarta, Senin (03/10/2022).

Sebanyak empat pejabat dilantik diantaranya dua Pejabat Pimpinan Tinggi Madya Deputi Bidang Sumber Daya dan Kelembagaan Kemenparekraf/ Baparekraf Ir. Martini Mohammad Paham, MBA. dan Deputi Bidang Pemasaran Kemenparekraf/ Baparekraf Ni Made Ayu Marthini, SIP.,M.Sc. Kemudian satu Pejabat Pengawas Kepala Subbagian Tata Usaha Menteri, Teguh Saparyan Dwi Sasongko, S.E. Dan Pejabat Fungsional Adyatama Kepariwisataan dan Ekraf, Sri Kuswantini, SE, M.M.

“Selamat kepada para pejabat yang dilantik pada hari ini. Saya yakin tiga srikandi dan satu arjuna hebat kita mampu mengemban tugas dan tanggung jawab yang lebih baik, amanah, dan mampu menunjukkan performa kinerja terbaiknya untuk lembaga,” kata Menparekraf Sandiaga.

Menparekraf Sandiaga memberikan pesan khusus kepada para pejabat yang dilantik. Kepada Deputi Bidang Sumber Daya dan Kelembagaan Kemenparekraf/ Baparekraf Martini Mohammad Paham diharapkan dapat terus mengakselerasi seluruh kegiatan dan program yang ada pada Deputi Bidang Sumber Daya dan Kelembagaan. Mulai dari kegiatan G20 yang puncaknya pada November 2022.

Kemudian, peningkatan SDM Parekraf melalui program up-skilling, re-skilling, dan new skilling. Hal ini penting dilakukan, mengingat di era 5.0 banyak sekali kemampuan baru yang perlu dipelajari dalam meningkatkan daya saing SDM Kemenparekraf.

“Targetnya penciptaan 1,1 juta lapangan kerja baru 2022 dan pada 2024 sebanyak 4,4 juta lapangan kerja baru. Ini yang nanti akan kita jadikan KPA dari Ibu Diah sebagai Deputi Bidang Sumber Daya dan Kelembagaan,” kata Menparekraf.

Program-program transformasi digital seperti pengembangan dashboard SDM parekraf dan kelembagaan maupun program SDM championship wirausaha digital parekraf, serta program yang berkaitan dengan keberlanjutan parekraf dalam bentuk new skilling SDM green and sustainable tourism harus terus di dorong. Begitupun dengan program realisasi dan implementasi berbagai kerja sama dan MoU.

“Wewannado 3G ‘gercep’ gerak cepat, ‘geber’ gerak bersama, dan ‘gaspol ‘garap semua potensi untuk menciptakan lapangan kerja. Make sure berbagai MoU semuanya ada line of actions baik yang di lingkup internasional, ASEAN, bilateral, maupun multilateral, hingga program untuk peningkatan produktivitas seperti Gerakan Sadar Wisata hingga Gerakan Usaha Kreatif. Ini dua pilar yang banyak bersinggungan pada masyarakat atau community based tourism. Ini harus dipastikan terselenggara dengan baik. Mudah-mudahan Ibu Diah langsung semangat untuk mengeksekusi ini semua,” ujarnya.

Menparekraf juga mendorong Deputi Bidang Pemasaran Kemenparekraf/ Baparekraf Ni Made Ayu Marthini untuk mengakselerasi dan mengorkestrasi berbagai program yang menjadi tugas dan fungsi Deputi Bidang Pemasaran. Menparekraf mengatakan target wisatawan nusantara akan didorong hingga 1,4 miliar pergerakan.

“Karena tahun ini kita targetkan 550 juta dan tembus. Dan di Agustus sudah di atas 600 juta. Tahun depan wisatawan nusantara akan menjadi fokus. Untuk wisatawan mancanegara angkanya sudah mulai pulih tapi kita ingin tingkatkan kualitas dan keberlanjutannya,” kata Sandiaga.

Program-program yang harus ditingkatkan adalah publikasi kampanye #InDonesiaCare dan #DiIndonesiaAja. Presiden Jokowi juga sudah memberikan arahan berwisata di “Indonesia aja” karena keindahan alam dan keberagaman budaya yang harus dioptimalkan.

“Ini harus digaungkan secara masif melalui tagline yang selalu kita fokuskan untuk pemulihan. Begitu juga dengan Gernas BBI kita akan sangat all out untuk mendukung. Tapi kita bukan hanya bangga tapi beli produk kreatif lokal dan bangga berwisata di Indonesia. Kita harus pastikan pariwisata Indonesia menjadi mainstream, dan terus menjadi tren,” kata Sandiaga.

“Saya titipkan tiga unsur utama dalam pemasaran ART yaitu aunthenticity, relevant, talk about. Ini harus hadir di setiap campaigne pemasaran kita. Juga perlu program transformasi digital termasuk on boarding artisan kreatif yang sekarang ini membutuhkan bantuan pemasaran, kita sentuh melalui sales mission, hybrid travel mart, sebagai salah satu tren di era normal baru. Kita targetkan ekonomi kreatif kita mendunia,” ujarnya.

Menparekraf Sandiaga mendorong peningkatan ekspor produk kreatif lokal. Pada 2021 produk kreatif Indonesia menembus angka 23 hingga 24 miliar dolar AS.

“Saya ingin kita ambisius dalam target baru di ekspor produk kreatif lokal. Kemarin fesyen, kriya, baru kuliner. Target utama kita bagaimana kuliner yang masih dibawah 3 milliar dolar AS ini bisa terus didorong dengan program Indonesia Spice Up The World, melalui pemberdayaan UMKM sebagai penopang ekonomi masyarakat,” katanya.

Sementara kepada Pejabat Fungsional Adyatama Kepariwisataan dan Ekraf Sri Kuswantini diharapkan dapat memberikan inovasi-inovasi terbaiknya dan mengembangkan pariwisata dan ekonomi kreatif sesuai dengan jabatan dan fungsi pejabat adyatama.

Dan kepada Kepala Subbagian Tata Usaha Menteri Teguh Saparyan, Menparekraf menekankan pentingnya pelayanan terbaik kepada tim, mampu mengatur alur jadwal Menteri supaya semakin efektif, dan menjalankan fungsi monitoring dan evaluasi dari semua hal yang disampaikan Menparekraf pada saat melakukan pertemuan dengan pemerintah daerah maupun stakeholders terkait.(***)