Close Ads Here
Close Ads Here
Close Ads Here
Close Ads Here
TRAVEL  

5 Destinasi Wisata Alam Kudus Paling Populer

Destinasi Wisata Alam Kudus

5 Destinasi Wisata Alam Kudus Paling Populer – Jalan-jalan ke Kudus ternyata bisa membawa anda pada banyak sekali objek wisata alam yang sangat mempesona. Destinasi wisata alam Kudus bisa menjadi destinasi bagi anda yang ingin rehat sejenak dari kesibukan. Banyak pencinta alam yang sudah menjadikan Kudus sebagai pilihan destinasi wisata mereka.

Banyak orang menganggap Kudus sebagai kota destinasi wisata religi. Padahal, selain objek wisata religi ada banyak juga objek wisata alam di sana. Berikut rekomendasi destinasi wisata alam kudus yang bisa jadi pilihan.

1. Puncak Natas Angin

Destinasi Wisata Alam Kudus

Destinasi wisata alam Kudus pertama yaitu Puncak Natas Angin. Jika anda suka dengan suasana alam dan hobi mendaki, maka cobalah untuk menyambangi Puncak Natas Angin. Ini merupakan objek wisata di Kudus yang sering juga dijuluki sebagai negeri di atas awan karena lokasinya berada di puncak gunung.

Puncak tersebut ada di Gunung Muria dan sudah banyak wisatawan yang menyusuri jalur pendakian ke sana. Meskipun jalannya berliku-liku dan menguras tenaga, namun pemandangan yang ada di puncak sangatlah indah. Semua lelah akan terbayar begitu sampai di titik puncak.

Sebelum mengunjungi tempat ini, pastikan Anda sudah memiliki persiapan matang. Terutama persiapan fisik karena pendakian menuju Puncak Natas Angin membutuhkan energi yang besar. Selain itu, bawalah perlengkapan mendaki yang memadai untuk mempermudah perjalanan.

2. Brown Canyon

Destinasi Wisata Alam Kudus

Destinasi wisata alam Kudus selanjutnya ada Brown Canyon yang juga sangat direkomendasikan bagi para pecinta alam. Lokasi wisata ini berupa tebing-tebing yang berwarna kecoklatan. Kesan yang diberikan oleh objek wisata ini adalah eksotis dan romantis.

Keindahan tebing-tebing cokelat di tempat ini akan semakin mempesona saat matahari terbenam. Ditambah lagi ada danau di sekelilingnya yang membuat tempat ini semakin cantik. Pemandangan tebing dan danau ini bisa jadi spot foto yang menarik.

Brown Canyon ini merupakan tebing-tebing hasil aktivitas penambangan. Setelah aktivitas penambangan dihentikan, maka lokasi ini dijadikan objek wisata. Sampai sekarang tempat ini selalu ramai dikunjungi oleh para wisatawan.

3. Air Terjun Montel

Destinasi Wisata Alam Kudus

Destinasi wisata alam Kudus lainnya yaitu Air Terjun Montel. Tempat ini sangat cantik dengan ketinggian mencapai 50 meter. Debit airnya terbilang cukup deras. Apalagi ketika musim hujan tiba dan ini merupakan waktu berkunjung yang paling direkomendasikan.

Air terjun ini terlihat eksotis karena di sekitarnya ada tebing-tebing berwarna coklat kehitaman. Di tebing tersebut terdapat tanaman rambat yang memperkuat kesan indah nan eksotis. Tempat ini benar-benar cocok dikunjungi jika anda mencari ketenangan dan udara segar.

Pastikan untuk selalu berhati-hati saat mengunjungi lokasi air terjun ini. Saat musim hujan tiba, debit airnya akan sangat deras dari biasanya. Jika ingin bermain air atau berfoto, pastikan untuk melihat sekeliling terlebih dahulu dan selalu waspada.

4. Selam Semliro

Destinasi Wisata Alam Kudus

Destinasi wisata alam Kudus selanjutnya yaitu Selam Semliro. Ini merupakan tujuan wisata yang sangat terkenal di kalangan masyarakat lokal maupun wisatawan yang datang dari luar kota. Tempat wisata ini memiliki pemandangan indah dan cocok jadi spot berfoto estetik.

Tempat wisata ini ada di area pegunungan. Di sana ada banyak instalasi khusus yang memang bisa digunakan untuk berfoto. Selain itu, udaranya juga sejuk dan pemandangannya begitu indah jadi cocok sekali untuk liburan melepas penat.

Waktu paling tepat untuk berkunjung ke Selam Semliro adalah saat pagi hari. Sebelum cuaca terlalu panas, tempat ini sangat tepat untuk dikunjungi. Udaranya sejuk dan anda juga bisa lebih bebas berfoto karena belum ada terlalu banyak pengunjung.

5. Bukit Puteran

Destinasi Wisata Alam Kudus

Sempatkan juga waktu untuk mengunjungi objek wisata alam Bukit Puteran di Kudus. Tempat wisata ini menyajikan panorama alam yang sangat indah dan memukau. Lokasinya ada di ketinggian yaitu 700 meter dari atas permukaan laut.

Udara di bukit ini begitu sejuk dan terasa sangat segar. Banyak orang yang memanfaatkan tempat ini sebagai lokasi perkemahan. Tidak sedikit pula yang sengaja datang sebelum subuh untuk menyaksikan matahari terbit karena memang pemandangannya begitu indah.

Ternyata ada banyak pilihan wisata alam di Kudus yang bisa anda kunjungi. Setiap tempat menawarkan keindahan dan pengalaman yang berbeda-beda. Silakan buat itinerary dulu sebelum liburan ke Kudus. Sehingga Anda bisa tahu mana saja tempat menarik yang akan dikunjungi.