CIO – Dunia usaha terus berkembang dan persaingan di dalamnya menjadi sangat ketat.
Ada banyak faktor yang diperlukan oleh sebuah bisnis untuk memenangkan persaingan tersebut, salah satunya adalah manajemen keuangan yang baik. Hal ini karena manajemen keuangan merupakan modal dasar yang sangat penting untuk menjalankan bisnis dan meraih sukses.
Tanpa manajemen keuangan yang baik, sebuah bisnis dapat ambruk karena pengeluaran bisa jauh lebih besar dari pada pendapatan, margin profit yang diambil terlalu kecil, atau bisnis berjalan dengan biaya tinggi.
Kenyataannya, tidak semua bisnis dapat menjalankan manajemen keuangan mereka sebaik yang seharusnya. Itulah sebabnya, perusahaan membutuhkan bantuan seorang konsultan keuangan untuk menangani masalah-masalah terkait dengan manajemen keuangan perusahaan.
Pengguna jasa konsultan keuangan tidak terbatas pada perusahaan atau sebuah bisnis. Individu pun banyak yang membutuhkan bantuan dari konsultan keuangan untuk keuangan pribadi atau rumah tangga mereka.
Bantuan yang akan diterima klien dari seorang konsultan keuangan adalah bagaimana merumuskan tujuan keuangan dan cara-cara untuk mencapainya.
Detail dari pekerjaan konsultan keuangan sendiri sangat beragam, antara lain sebagai berikut.
- Manajemen keuangan
- Sistem budgeting
- Penyusunan anggaran
- Manajemen arus kas
- Budgeting & cost control
- Pembuatan laporan keuangan
- Manajemen utang-piutang
- Standard akutansi keuangan
- Capital budgeting
- Analisis & evaluasi bisnis
- Teknik & analisis keuangan
- Strategi cost reduction
Pekerjaan konsultan, termasuk konsultan keuangan adalah jenis pekerjaan yang membutuhkan pengetahuan dan kemampuan tingkat tinggi.
Seorang konsultan keuangan mesti mampu mengidentifikasi tujuan-tujuan penting terkait tujuan keuangan seseorang atau perusahaan dan mampu menemukan setiap problem keuangan yang ada, menganalisisnya, lalu menemukan solusi dengan mengoptimalkan setiap detail aset dan status keuangan yang ada.
Kerja sama antara konsultan keuangan dengan klien tidak dapat hanya berlangsung dalam waktu yang sangat singkat, misalnya hanya satu atau dua hari. Kedua belah pihak mesti menjalin kerja sama dalam waktu yang lebih lama untuk menata segala hal terkait manajemen keuangan hingga tuntas.
Jika Anda memiliki kapabilitas yang dibutuhkan untuk menjadi seorang konsultan keuangan, Anda dapat memberdayakan kemampuan Anda untuk membuka usaha jasa konsultan keuangan. Usaha ini adalah jenis usaha yang prospeknya bagus mengingat pengguna jasa konsultan keuangan yang terus meningkat.
Asyiknya menjadi konsultan keuangan adalah Anda bisa dibayar per jam, per kasus/proyek bahkan Anda bisa dibayar ketika menjadi pembicara tentang masalah keuangan.
Tentunya Anda harus memiliki pengalaman dan juga keberhasilan dalam membimbing para klien Anda dalam menemukan solusi keuangan mereka.
Semakin jam terbang Anda tinggi, maka penghasilan sebagai seorang konsultan keuangan pun akan semakin tinggi. Salah seorang konsultan keuangan yang saya kenal, bisa mendapatkan penghasilan hanya dari melayani konsultasi keuangan belasan klien mencapai lebih dari 40 juta dalam satu bulan.
Rata-rata konsultasi 1-2 jam, biasanya nanti akan diberikan paket rencana keuangan yang lengkap untuk dijadikan pedoman dalam membuat tujuan keuangan untuk klien tersebut.
Anda tertarik belajar profesi sebagai konsultan keuangan ini ?