CIO – Peluang usaha handicraft kain perca adalah usaha yang bisa dijalankan dengan modal kecil di bawah 5 juta rupiah.
Jika anda seorang yang sangat kreatif, maka anda bisa mendapatkan banyak uang dengan cara membuat kerajian dari barang-barang yang sudah tidak dipergunakan lagi.
Anda bisa mengubah benda-benda yang tidak berharga menjadi barang-barang dengan harga jual yang tinggi dan tentunya bisa mendatangkan keuntungan bagi anda.
Salah satu contoh kerajinan yang bisa membuat anda memperoleh keuntungan besar adalah handicraft kain perca.
Kerajinan handicraft kain perca ini sudah cukup banyak diwacanakan akan tetapi hanya sedikit pengrajin kain perca yang benar-benar serius menekuninya. Hal ini disebabkan karena kain perca dianggap tidak berguna, sisa dan sampah serta banyak orang yang enggan atau malu memakai barang-barang dari kain perca.
Akan tetapi, ditangan seorang ahli handicraft kain perca, kain yang tak berguna dan tak berbentuk itu bisa disulap menjadi banyak barang bagus yang bernilai jual. Sebagai contoh yang sangat sederhana, keset yang dibuat dari handicraft kain perca ini sangat laris dipasaran karena warna yang berwarna-warni.
Jika anda cermati, tas-tas mode anak-anak muda juga ada hiasan dari handicraft kain perca yang sangat bagus. Selain itu, untuk orang yang agak nyentrik, memakai baju atau celana hasil menyambung kain perca itu adalah kebanggaan. Usaha handicraft kain perca tidak selamanya jelek karena itu bisa dibuat menjadi banyak hal yang berguna.
Usaha handicraft kain perca banyak menghasilkan karya-karya yang luar biasa dari kain-kain sisa tersebut seperti contohnya adalah boneka kain perca. Ada banyak boneka kain perca yang bisa anda beli dan boneka tersebut tampat cantik walau dibuat dan diisi dengan kain perca.
Jika anda ingin serius membuat kerajinan handicraft kain perca maka dalam mengembangkan usaha handicraft kain perca ini, anda bisa belajar otodidak karena ada banyak artikel yang membahas hal tersebut di majalah maupun di internet.
Kiat sukses menjankan usaha handicraft kain perca:
- Jika modal anda terbatas, anda bisa membatasi dengan menjual handicraft kain perca pada satu segmen saja. Misalnya handicraft kain perca untuk remaja.
- Jangan malas dan segan untuk belajar dan mengembangkan ide-ide dan kreatifitas anda.
Jangan terpaku pada model buatan handicraft kain perca buatan dalam negeri. Anda bisa browsing di internet untuk mencari info terbaru dan jenis-jenis handicraft kain perca yang bisa dibeli via internet.