Close Ads Here
Close Ads Here
Close Ads Here
Close Ads Here

Peluang Usaha Jasa Layanan Antar Jemput Anak Sekolah

peluang usaha jasa antar jemput anak sekolah
Image Source: belajarbahasa.github.io_peluang usaha jasa antar jemput anak sekolah

CIO – Kesibukan orang tua di dalam menjalankan pekerjaan sehari-hari ternyata juga memberi peluang terhadap pengembangan sebuah usaha baru.

Ada banyak orang tua yang meskipun mereka sibuk namun tetap ingin agar anak-anak mereka dapat menjalankan aktivitas sehari-hari secara terkontrol, terutama untuk pendidikan.

Berangkatnya seorang anak ke sekolah terkadang menjadi perdebatan yang panjang antara seorang istri dan suami.

Masing-masing sibuk mengurus pekerjaan masing-masing. Sopir atau pembantu kepercayaan ternyata juga tak cukup mampu untuk melakukan hal tersebut. Apa solusinya?

Inilah yang menjadi latar belakang munculnya peluang bisnis antar jemput anak sekolah.

Pertanyaan utama bagi mereka yang ingin memulai usaha antar jemput anak sekolah ini tentu saja adalah bagaimana tips untuk mulai membangun usaha antar jemput anak sekolah yang dipercaya oleh orang tua.

Minat yang kuat saja tak cukup jika Anda tak punya strategi yang baik dalam mengembangkan sebuah usaha antar jemput anak sekolah ini.

Untuk memantapkan niat Anda memulai usaha antar jemput anak sekolah, ada baiknya Anda memperhatikan beberapa hal penting sebagai berikut:

Satu. Temukan market bisnis yang tepat untuk layanan antar jemput anak sekolah.

Sebaiknya sebelum memulai usaha antar jemput anak sekolah ini, Anda telah memiliki relasi beberapa orang tua yang memiliki masalah dalam hal antar jemput anak sekolah.

Dua. Sediakan SDM yang memang berkompeten untuk hal ini.

SDM yang dibutuhkan adalah SDM yang memiliki skill yang baik dalam berinteraksi dengan anak-anak, mampu memberikan edukasi bukan sekedar mainan semata.

Pastikan juga bahwa karyawan Anda adalah orang baik yang tidak terlibat pada kasus-kasus kriminal penculikan anak, memiliki pengalaman dalam berkendaraan, paham mesin sehingga ketika terjadi mogok/ganti ban pecah, minimal tidak akan kesulitan dalam memperbaikinya.

Tiga. Padukan layanan jasa antar jemput anak sekolah dengan layanan edukasi untuk anak-anak, jadi anak-anak akan semakin bertambah kemampuan belajarnya bersama Anda.

Empat. Sediakan fasilitas yang mendukung agar anak-anak senang berinteraksi dengan supir anda, diantaranya adalah akomodasi seperti makanan juga perlengkapan bermain secukupnya.

Lima. Bangun kepercayaan para orang tua dengan memberikan perhatian yang lebih terhadap anak-anak, jangan hanya memperlakukan mereka sebagai objek bisnis namun juga perlakukan sebagaimana anak-anak yang membutuhkan kasih sayang.

Anda tertarik mengembangkan usaha layanan antar jemput sekolah anak?

Ambil kesempatan ini segera, jangan menunggu orang lain yang lebih dulu membuka usaha antar jemput anak sekolah tersebut.

Bagaimana dengan modal usaha untuk memulai usaha antar jemput anak sekolah ini?

Modal Membeli Mobil

Sementara jenis mobil cukup efisien yaitu model minibus yang bisa membuat 8-12 anak sekolah. Anda bisa beli secara cash atau kredit. Akan tetapi, modal untuk membeli mobil ini tergantung dari market usaha anda, apabila golongan menengah ke atas, maka mobil harus baru dan terawat.

Anda juga bisa beli mobil minibus atau mobil second.

Biaya operasional

  1. Bensin, Parkir (dan atau bayar tol) Makanan dan Minuman Ringan Untuk Anak.
  2. Gaji Supir + Pulsa Hp untuk memudahkan komunikasi antara orang tua anak, supir dan anda selaku pemilik.
  3. Servis Rutin Kendaraan.

Perkiraan Pendapatan Usaha Antar Jemput Anak Sekolah Setiap Bulan

Target pemasukan minimal 10 anak dengan pembayaran rata-rata @Rp. 750.000,- atau sekitar 7,5 juta rupiah.

Dalam 6 bulan, anda bisa menambah 1 unit mobil lagi dan tentunya jumlah konsumen anda akan bertambah.

Kunci sukses dari usaha antar jemput anak sekolah ini adalah faktor kepercayaan yang anda bangun antara anda, orang tua anak dan supir anda.

Selain itu anda harus memiliki aturan yang ketat (SOP) dalam hal:

Satu. Mobil harus dalam keadaan bersih, wangi serta layak digunakan. Anda harus memastikan jika mobil setiap hari dicuci bersih serta tidak boleh terlambat pada saat waktunya melakukan servis bulanan.

Dua. Supir harus memacu kendaraan maksimal 80 km/jam (tol), rata-rata 40-60 km/jam dalam kota.

Tiga. Sediakan musik yang digemari anak atau buku-buku bacaan komik anak.

Empat. Sediakan minuman atau makanan ringan untuk anak.

Lima. Selalu aktif berkomunikasi antar supir,dan orang tua melalui sms/telp sehingga membawa handphone adalah salah satu kewajiban dari supir anda.

Anda tertarik menjalankan usaha antar jemput anak sekolah ini? ?