Close Ads Here
Close Ads Here
Close Ads Here
Close Ads Here

Essay: Qur’an dan Masa Kecil

(CIO) — Al-Quran menjadi salah satu mukjizat yang diberikan oleh Allah kepada Rasulullah SAW untuk dijadikan pedoman hidup bagi umat muslim. Hal tersebut terkandung dalam salah satu ayat Al-Quran yang berarti, “Kitab (Al-Quran) ini tidak ada keraguan padanya, petunjuk bagi mereka yang bertakwa” (QS. Al-Baqarah ayat (2)). Kata petunjuk di dalamnya memiliki padanan makna kata pedoman, pedoman umat islam dalam menjalani kehidupan.

Selain itu, Al-Quran juga memiliki banyak manfaat jika kita membacanya. Jika umat muslim membaca Al-Quran akan mendatangkan pahala bagi yang membacanya.

Orang yang sering membaca Al-Quran akan mengurangi resiko pikun pada usia tuanya. Tidak hanya membacanya saja, memahami, menghafalkan dan juga mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari juga membawa perubahan baik dalam hidup kita.

Sudah seharusnya kita sebagai umat muslim menjadikan Al-Quran untuk menjadi bagian dan pedoman dari hidup kita. Apalagi jika anak kita dibekali dengan Al-Quran dari usia kecilnya.

Usia yang masih kecil biasa disebut dengan golden age atau usia emas yang sangat bagus untuk menanamkan ataupun mengajarkan hal yang paling mendasar kepada mereka. Hal itu dikarenakan usia tersebut merupakan waktu yang sangat baik dalam proses perkembangan otak mereka. (https://www.siloamhospitals.com/informasi-siloam/artikel/golden-age-pada-anak-dan-tahapan-pentingnya)

Menurut dr. Theresia Santi, Sp. A. seorang dokter spesialis anak mengatakan golden age meliputi 1000 hari pertama kehidupan anak yang dihitung dari masa dalam kandungan sampai dengan usia anak mencapai dua tahun. Masa golden age sangat penting dan perlu diperhatikan khusus oleh orang tua. Pada masa golden age otak bertumbuh secara maksimal, begitu pula pertumbuhan fisik.

Berdasarkan hal tersebut, masa golden age inilah masa yang sangat cocok dan sangat bagus untuk memberikan pelayanan dan pembelajaran terbaik kepada anak terutama mengajarkan Al-Quran. Hal ini sejalan dengan hadits Rasululullah SAW yang memiliki arti “Sebaik-baik diantara kalian adalah yang mempelajari Al-Quran dan mengajarkannya (HR. Bukhori dan Muslim).

Hadis tersebut menjelaskan kepada kita bahwa sebaik-baik manusia adalah manusia yang mempelajari dan juga mengajarkan Al-Quran. Peran penting orang tua dalam mengajarkan Al-Quran kepada anak dapat dibantu oleh fasilitator atau ustadz dan ustadzah di Rumah Tahfiz Gemilang (RTG) Qurrota A’yun Pasir Pandak.

Bersama RTG membangun kembali peradaban Islam yang hampir sirna dan membentuk generasi Qurani. Seperti slogan yang sering terlihat “Mulia Bersama Al-Quran Sejak Balita, Gemilang Sejak Belia”.

Berdasarkan pemaparan informasi di atas dapat disimpulkan bahwa Al-Quran memiliki dan memberikan banyak manfaat kepada orang yang membacanya. Begitu pula dengan orang yang memahami, menghafalkan, dan juga mengamalkannya. Terutama kepada anak kecil akan membawa dampak yang bagus untuk perkembangan otak anak pada usia golden age tersebut.

Oleh karena itu, ayo kita mulai sedini mungkin mengajarkan Al-Quran kepada anak-anak kita ataupun yang ada di sekitar kita. Ayo! gabung bersama kami di RTG Qurrota A’yun Pasir Pandak.

(***)

Penulis : Ulfa Khoiriah

Penulis merupakan mahasiswi di STKIP Rokania Kabupaten Rokan Hulu.

Mengambil jurusan Program Studi (Prodi) : Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia.

Dosen Pengampu : Asih Ria Ningsih, S.S.,M.Hum.