Close Ads Here
Close Ads Here
Close Ads Here
Close Ads Here

7 Cara FYP di TikTok, Konten Auto Viral!

Salah satu istilah yang ada di TikTok adalah FYP. Ini merupakan singkatan dari for your page, di mana video Anda akan ditampilkan dan direkomendasikan ke banyak pengguna lain. Alhasil, video yang Anda uploud nantinya akan dilihat sampai jutaan orang. Namun sampai saat ini, masih banyak yang bingung bagaimana cara FYP di TikTok dan video bisa mempunyai jutaan penonton.

TikTok merupakan platform berbagai video pendek yang sekarang ini mempunyai banyak pengguna. Dilihat dari unduhan yang ada di toko aplikasi baik Play Store maupun App Store, TikTok ini sudah diunduh oleh jutaan pengguna dari berbagai belahan penjuru dunia.

Di TikTok ini memang lebih unik, Anda bisa membuat video pendek dengan berbagai keunikan tersendiri yang tidak Anda temui di media sosial lainnya. Misalnya saja mengenai penggunaan sound, efek maupun berinteraksi dengan pengguna lain.

Di TikTok ini tidak hanya sebagai platform untuk berbagai video pendek saja. Anda bisa saling mengikuti dengan pengguna lain, saling berkomentar di dalam konten, saling like dan saling berkirim pesan. Bahkan TikTok selalu memunculkan fitur baru, sehingga pengguna tak sebatas berbagi konten saja.

Seperti baru-baru ini fitur TikTok Shop yang bisa membuat pengguna bisa menghasilkan uang dari TikTok, bahkan bisa jualan tanpa adanya produk yang Anda miliki. Istilahnya, Anda bisa menjalankan sistem afiliasi TikTok dengan jualan produk lewat konten, atau bahkan Anda bisa jualan produk sendiri.

7 Cara FYP di TikTok

Cara FYP di TikTok
Cara FYP di TikTok

Salah satu cara untuk bisa sukses di TikTok tentunya konten Anda bisa masuk ke FYP dan bisa disaksikan oleh jutaan pengguna lain. Ada beberapa cara supaya FYP di TikTok yang sebaiknya Anda lakukan. Diantaranya,

1. Gunakan Hastag Viral

Di TikTok ada yang namanya hastag. Ini merupakan sebuah topik yang sedang viral di TikTok. Dengan menggunakan hastag ini, pengguna TikTok bisa dengan mudah mencari konten sesuai topik terkait, jadi semacam pengelompokan konten.

Tak hanya TikTok saja, media sosial lain juga sudah menggunakan metode ini. Misalnya saja Instagram dan Twitter. Jadi fitur ini sudah biasa dan ada di beberapa sosial media. Untuk bisa meraih FYP di TikTok, sebaiknya pada caption sertakan juga hastag yang saat ini sedang viral, namun jangan asal main taruh hastag saja. Tentunya sesuaikan hastag dengan konten yang Anda buat.

Sehingga ada korelasi antara konten dan hastag yang digunakan. Jangan sampai hanya spam hastag saja, tentu ini akan memberikan kesan buruk pada konten yang Anda buat dan kadang cuma banyak views saja.

2. Gunakan Sound Viral

penggunaan sound pada TikTok akan dihitung oleh sistem TikTok, ini akan memberikan rekomendasi kepada Anda saat membuat konten, jadi bisa melihat sound mana yang banyak digunakan dan sedang viral hari ini. Selalu sertakan sound, supaya bisa dengan mudah ditemukan oleh pengguna lain yang menggunakan sound sama seperti Anda.

3. Gunakan Efek Viral

Cara FYP di TikTok
Cara FYP di TikTok

TikTok mempunyai berbagai pilihan efek untuk membuat video Anda semakin bagus dan kreatif. Ada banyak efek yang bisa Anda gunakan secara gratis, silakan pilih saja efek yang sedang viral, bahkan digunakan oleh banyak artis.

Ini akan mempermudah video Anda masuk ke FYP.

4. Isu dan Kabar Terbaru

Kalau ada kabar terbaru dan sedang hot di berbagai media sosial, Anda bisa membuat konten serupa dan uploud ke TikTok. Ini akan memberikan peluang besar bagi Anda masuk ke FYP. Anda bisa mencari topik dan berbagai hal yang sedang viral di trending terkini.

Salah satu alat yang bisa menjadikan rujukan informasi terviral hari ini adalah Google Trends, ini bisa Anda gunakan secara gratis.

5. Pancing Interaksi Pada Konten Buatan Anda

Cara FYP di TikTok
Cara FYP di TikTok

Konten yang masuk ke FYP biasanya memang ada berbagai faktor. Salah satunya tentang adanya interaksi di dalam video. Coba saja Anda amati, konten yang viral akan mempunyai banyak like, komentar, maupun banyak orang yang membagikannya kembali ke media sosial lain.

Buatlah konten yang bisa memancing komentar like maupun pengguna lain juga tidak keberatan untuk share ke media sosial lain. Video TikTok memang cocoknya untuk membagikan video pendek, ini bisa berisi berbagai konten dengan banyak topik yang Anda pilih.

Anda bisa mengambil niche motivasi, teknologi, politik dan masih banyak lagi. Pokoknya pilih saja yang menurut Anda mampu untuk membuat konten secara konsisten. Sehingga orang lain pun tidak keberatan untuk membagikan konten ke media sosial lain. Konten pendek ini cocok juga untuk diambil sebagai status di Whatsapp. Ini peluang yang bisa Anda ambil mulai dari sekarang.

6. Caption Menarik

Caption pada berbagai konten memang sebaiknya bsia memberikan penegasan pada konten yang Anda buat. Misalnya saja tentang Crypto, Anda bisa menulis caption ” Cara Mudah Trading Crypto” atau dengan kata-kata lain yang akan mempengaruhi penonton agar bisa menonton video Anda sampai selesai.

7. Isi Konten

Isi dari konten memang bisa Anda atur sendiri dan akan berfokus apa pada konten yang Anda buat. Anda bisa membuat humor, religi dan masih banyak lagi. Isi dari konten usahakan berbobot, sehingga orang tak sungkan untuk share, like dan memberikan komentar untuk Anda.

Selain itu juga bisa menumbuhkan follower baru, sehingga follower Anda bisa semakin banyak.

Keuntungan Video Anda FYP di TikTok

Cara FYP di TikTok
Cara FYP di TikTok

Ad banyak keuntungan yang akan Anda dapatkan ketika Anda memiliki berbagai video yang viral. Berikut diantaranya,

1. Video Viral

Jelas video bisa langsung viral, bahkan bisa sampai jutaan views. Ini akan membuat orang lebih mengenal Anda, kemudian akan menikmati dan ada efek lain. Misalnya saja melakukan like, memberikan komentar, dan membagikan video Anda ke media sosial lain.

2. Sarana Promosi

Secara langsung maupun tidak langsung Anda bisa menjadikan media sosial Anda menjadi alat promosi, bahkan bisa gratis dan disematkan di dalam konten. Anda bisa menjual produk sendiri baik jarang maupun jasa, atau bisa juga menjualkan produk orang lain.

Kalau Anda bisa menggaet banyak influencer maupun pebisnis, Anda bisa mendapatkan endorse yang lebih menguntungkan dan bahkan sampai jutaan. Namun media sosial TikTok Anda harus berpengaruh ke pengguna lain baik secara konten maupun sosial.

3. Menambah Follower

Secara tidak langsung orang yang sudah menonton video Anda dan tertarik untuk bisa melihat video Anda yang terbaru, penonton tersebut bisa melakukan follow pada akun Anda. Bahkan cara FYP di TikTok ini juga berguna untuk menggaet jutaan follower, sehingga kemungkinan besar Anda juga berpeluang menjadi artis TikTok.

Ada banyak yang sudah sukses di TikTok dan kemudian masuk ke berbagai sosial media lain, misalnya saja Youtube. Atau bahkan banyak juga yang sudah di undang ke berbagai saluran televisi lokal dan berawal dari video viral di TikTok.

Demikian cara FYP di TikTok dan penjelasan keuntungan jika video Anda sudah berhasil masuk ke FYP. Namun pembuatan video juga konsisten dan tepat waktu. Anda bisa menggunakan waktu sebaik mungkin, karena semua juga butuh proses. Untuk bisa menghasilkan uang dari TikTok, Anda bisa baca berbagai cara menghasilkan uang dari TikTok yang sudah kami publikasikan sebelum artikel ini.