JAKARTA(Cakrawalaindonesia.id) – CEO Kalteng Putra, Agustiar Sabran, mengapresiasi penampilan Timnas Indonesia di bawah asuhan Shin Tae-yong.
Menurut dia, sejak ditangani oleh Shin Tae-yong, Timnas Indonesia menunjukkan perkembangan signifikan di sejumlah sektor.
“Secara teknik dan fisik ini timnas di bawah Shin Tae-yong luar biasa, cuma saya sedikit kurang dari mental saja,” kata Agustiar Sabran, saat ditemui di Stadio.
Namun, dia yakin ke depannya mental Timnas Indonesia akan semakin kuat. Yang terpenting, kata dia, Skuat Garuda harus lebih sering melakoni pertandingan internasional.
“Saya lihat jam terbangnya (harus) lebih banyak,” ujarnya.
Pria yang juga menjabat sebagai anggota DPR-RI itu kemudian bicara soal program naturalisasi yang dilakukan PSSI untuk menambah kekuatan Timnas Indonesia.
Dia mengaku tidak mempersoalkan kebijakan tersebut selama dilakukan untuk jangka pendek.
PSSI memang menaturalisasi sejumlah pemain keturunan seperti Sandy Walsh, Jordi Amat, Marc Klok dan Shayne Patttynama. Mereka diproyeksikan memperkuat Timnas Indonesia di Piala AFF 2022 dan Piala Asia 2023.
Namun, di Piala AFF 2022 baru Klok dan Jordi Amat yang bermain. Sandy absen karena tidak dilepas klubnya KV Mechelen, sedangkan proses naturalisasi Pattynama belum tuntas.
“Jangka menengah dan panjangnya kita harus ada ini ya kan (pembinaan),” ujarnya.
Timnas Indonesia saat ini sedang berjuang di babak semifinal Piala AFF 2022. Agustiar Sabran turut hadir langsung mendukung perjuangan Marselino Ferdinan dan kawan-kawan saat menjamu Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (6/1).