Close Ads Here
Close Ads Here
Close Ads Here
Close Ads Here

Laga Bersejarah Timnas di 16 Besar Piala Asia 2023 Bikin Jakarta dan Indonesia Sepi

Piala Asia 2023
Laga Bersejarah Timnas di 16 Besar Piala Asia 2023 Bikin Jakarta dan Indonesia Sepi

JAKARTA(Cakrawalaindonesia.id) – Ibukota Jakarta yang biasanya ramai di akhir pekan, tampak lenggang pada Minggu (28/1). Momen pertandingan bersejarah Timnas Indonesia melawan Australia di babak 16 Besar Piala Asia 2023 Qatar ditengarai jadi salah satu penyebab.

Tak hanya itu, hampir di seluruh kota di Indonesia, masyarakat juga ikut larut untuk lebih memilih duduk di depan televisi. Mereka menanti dan berharap Asnawi Mangkualam dkk mampu membuat kejutan di ajang sepakbola terbesar Asia itu.

Selain banyak pecinta setia sepakbola dan masyarakat awam memilih tinggal di rumah atau mendatangi beberapa titik nonton bareng (nobar) siaran langsung pertandingan yang digelar di Stadion Jassim Bin Hamad Qatar, bahkan terdapat banyak komunitas dan grup fanatik pendukung timnas terbang langsung ke Qatar.

“Saya termasuk pecinta berat bola. Piala dunia kemarin saya nonton langsung di Qatar. Nah, pas timnas bisa lolos ke 16 besar Piala Asia, saya langsung pesan tiket dan gak mau lewatkan momen sejarah ini. Saya berangkat dengan grup 14 orang,” ujar Hardi, 48 tahun, karyawan swasta asal Jakarta yang ditemui di Qatar, Minggu (28/1).

Harus diakui, momen kelolosan Indonesia untuk kali pertama ke fase gugur putaran final Piala Asia 2023 telah membangkitkan asa masyarakat umum dan pecinta sepakbola nasional agar Timnas mulai berbicara di level sepakbola Asia.