Cakrawalaindonesia.id – Phyton merupakan bahasa pemrograman yang biasa digunakan oleh pengembang dan data science pada saat ini. Untuk mempelajari bahasa pemrograman phyton sangat mudah.
Sehingga banyak digunakan oleh banyak proyek dimulai dari pengembangan aplikasi web sampai analisa data. Tidak hanya itu saja jika anda mempelajari secara mendalam tentang phyton.
Manfaat yang di dampak untuk anda itu sangat banyak dan keseluruhan. Jika anda mahir di dalam skill Phyton kesempatan peluang kerja di luar sana sangatlah luas selain itu juga anda bisa meningkatkan analisa dan pemecahan masalah dengan cepat.
5 Alasan Mengapa Python Jadi Bahasa Pemrograman Terpopuler
1. Mudah Dipahami
Jika anda seorang programer yang pemula bahwa bahasa pemrograman phyton ini saya mudah dipahami dan dipelajari.
Bahasa di dalam programnya itu sangat mirip dengan bahasa inggris sehari-hari yang biasa kita gunakan dan memiliki interaksi yang ringkas. Karena itulah kenapa phyton mudah dipelajari dibandingkan dengan bahasa program yang lain.
Untuk awal mempelajari program ini anda tidak perlu khawatir, karena sekarang ini banyak diluaran sana yang menyediakan private atau kursus untuk anda bisa belajar skill ini.
Selain itu juga anda bisa menggunakan Google Collab sebagai sarana menulis. menjalankan serta membagikan program yang telah anda buat tanpa harus menginstall apapun.
2. Jaringan Komunitas yang Luas
Dengan adanya jaringan komunitas anda tidak perlu bingung jika terjadi error system pada program yang telah anda buat.
Karena dari komunitas inilah dengan senang hati akan membantu untuk mengatasi segala masalah yang terjadi pada program anda tersebut.
Platform yang menjadi favorit oleh para programmer adalah Github. Karena para programmer dapat berkolaborasi dengan programmer yang lain juga untuk mengerjakan suatu proyek.
Oleh karena itulah jangan takut anda sendirian dalam mengatasi segala masalah yang ada, karena ada yang saling membantu jika anda dalam kesulitan.
3. Python Fleksibel di Berbagai Bidang
Tahukan anda bahasa pemrograman yang digunakan phyton itu serbaguna. Kenapa demikian? Karena bahasa ini bisa dipakai ke berbagai macam keperluan seperti pengembengan perangkat lunak, analisa data, sampai machine learning.
Karena kecanggihannya yang memang fleksibel itulah yang menjadi alasan digunakan oleh para pengembangan dalam berbagai.
Salah satu manfaat kecanggihan dari Phyton lainnya yaitu IoT (Internet of Things). Dengan Phyton anda bisa dengan mudahnya membuat aplikasi yang digunakan untuk mengontrol serta memonitor perangkat IoT.
Salah satunya adalah mengontrol kamera, lampu, sensor. Jika anda tertarik untuk membuat aplikasi IoT, maka Phyton lah yang menjadi solusinya sebagai bahasa pemrograman yang tepat buat anda.
4. Prospek Karir Luas
Perusahaan teknologi yang besar dan ternama telah menggunakan bahasa pemrograman Phyton untuk keperluan proyek dan mengembangkan produknya.
Perusahan besar tersebut itu seperti netflix, Google, Amazon, Dan Meta. Selain digunakan di industri teknologi juga phyton juga banyak digunakan di bidang kesehatan, pemasaran, analisa data dan keuangan.
Kita bisa melihat contoh segala platform e-commerce saat ini untuk menganalisa data pelanggan, mengembangkan sistem produk, aplikasi pembayaran. Bahasa yang digunakan itu menggunakan Phyton.
Jika anda menguasai secara mendetail kemampuan di bidang ini. Anda akan dilirik oleh perusahaan-perusahaan besar di dijadikan kandidat mereka.
5. Terdapat Library dan Framework yang Lengkap
Menulis coding dari awal mungkin terdengar menakutkan, terutama bagi pemula. Namun, Anda tidak perlu khawatir, karena Python memiliki banyak library dan framework yang dapat membantu Anda menyelesaikan berbagai tugas dengan cepat dan mudah.
Kumpulan library dan framework Python ini mencakup semuanya mulai dari machine learning dan analisis data hingga pengembangan aplikasi web.
Terdapat dua library populer yang bisa biasa dipakai pengembangan web yaitu Django dan Flask. Sementara itu SciPy, TensorFlow, scikit-learn, NumPy, dan Pandas merupakan library yang sering digunakan dalam machine learning dan analisis data.
Jangan lewatkan kesempatan Anda untuk belajar Python! Selain menjadi bahasa pemrograman terpopuler, Anda juga dapat berpartisipasi dalam pengembangan ekosistem open source Python. Hebat, bukan?