Cakrawalaindonesia.id – Ada banyak sekali HP Xiaomi terbaik yang saat ini beredar di pasaran. HP Xiaomi yang belakangan ini banyak diburu yakni dengan Chipset Snapdragon 778G.
Snapdragon 778G merupakan salah satu Chipset Qualcomm yang banyak digunakan oleh produsen smartphone, termasuk Xiaomi.
Pada umumnya, smartphone yang memiliki Chipset Snapdragon 778G memiliki spesifikasi yang cukup mumpuni. Apalagi jika digunakan untuk bermain game, grafis yang diberikan sangatlah bagus.
5 Rekomendasi HP Xiaomi Terbaik Tahun 2023
Bagi Anda semua yang saat ini sedang mencari HP Xiaomi terbaik dengan Chipset Snapdragon 778G, di bawah ini akan diuraikan beberapa rekomendasi yang bisa Anda pilih.
Perlu diketahui juga bahwa Chipset Snapdragon 778G telah mendukung jaringan 5G dan memiliki ukuran semikonduktor 6nm.
1. Xiaomi 12 Lite
Rekomendasi HP Xiaomi terbaik yang pertama ada Xiaomi 12 Lite. HP ini dirilis pada tahun 2022 silam dan masih menjadi incaran bagi para pecinta Xiaomi hingga saat ini.
Di Indonesia sendiri, HP ini dijual dengan harga mulai dari Rp 4,9 jutaan dan bisa didapatkan melalui toko offline dan marketplace seperti Shopee, Tokopedia, Lazada, dan Bukalapak.
Adapun kelebihan yang ditawarkan yakni desain yang premium, layar jernih, serta peformanya yang masih sangat bagus.
Tidak hanya itu saja, Xiaomi 12 Lite juga telah dibekali dengan baterai dengan kapasitas 4300 mAh serta fitur fast charging 67W yang akan membuat baterai dapat terisi dengan cepat.
2. Xiaomi Redmi Note 12 Pro Speed
Rekomendasi selanjutnya ada Xiaomi Redmi Note 12 Pro Speed. Dirilis pada Desember 2022 silam, HP ini memang tidak dipasarkan secara khusus di Indonesia.
Anda dapat membeli HP ini melalui marketplace internasional. Daya tarik dari HP ini terletak pada mesinnya yang terbilang handal.
Dibekali dengan RAM hingga 12GB, tentunya HP ini dapat digunakan untuk memainkan berbagai jenis game berat dengan sangat lancar.
Untuk baterainya sendiri, Xiaomi Redmi Note 12 Pro Speed dibekali dengan kapasitas baterai 5000 mAh yang dapat digunakan dalam waktu lama tanpa harus melakukan pengisian daya baterai hingga berulang kali.
3. Xiaomi Civi
Selain kedua rekomendasi di atas, Xiaomi Civi juga termasuk ke dalam pilihan HP Xiaomi terbaik. HP ini dirilis pada tahun 2021 silam.
Terbuat dari bahan kaca, Xiaomi Civi pastinya akan terlihat kokoh dan elegan. Untuk ukuran layarnya 6,55 inci dan menggunakan panel OLED.
Xiaomi Civi telah dibekali dengan baterai dengan kapasitas 4500 mAh dan mendukung fast charging 55W. Untuk harganya sendiri, Xiaomi Civi dijual dengan harga mulai dari Rp 5,8 jutaan.
4. Xiaomi Civi 1S
Sama seperti seri sebelumnya, Xiaomi Civi 1S memang hampir sama dengan Xiaomi Civi. Perbedaannya terletak pada sektor warna dan bahan yang digunakan.
Untuk spesifikasinya seperti layar, baterai, dan kamera memang benar-benar sama antara Xiaomi Civi 1S dengan Xiaomi Civi yang biasa.
Hingga saat ini, Xiaomi Civi 1S masih menjadi salah satu HP favorit dan dijual dengan harga mulai dari Rp 5,5 jutaan.
5. Xiaomi Poco X5 Pro
Dan rekomendasi HP Xiaomi terbaik yang terakhir ada Xiaomi Poco X5 Pro. Dirilis pada Februari 2023, HP ini memang masih dikatakan baru dan dijual dengan harga mulai dari Rp 4 jutaan saja.
Untuk spesifikasinya, Xiaomi Poco X5 Pro telah mendukung fast charging 67W, stereo speakers, dan layar AMOLED.
Namun sayangnya, Xiaomi Poco X5 Pro belum dirilis di Indonesia. Jika Anda ingin membeli HP ini, maka bisa menggunakan marketplace internasional ataupun menunggu waktu rilisnya di Indonesia.
Itulah rekomendasi 5 HP Xiaomi terbaik dengan Chipset Snapdragon 778G yang mungkin bisa menjadi pilihan.