Close Ads Here
Close Ads Here
Close Ads Here
Close Ads Here
NEWS  

15 Juli Enam Kloter Jemaah Haji Pulang ke Indonesia, Simak Jadwal Pemulangannya

Jemaah Haji
Kepala Daerah Kerja Makkah Kementerian Agama Republik Indonesia Mukhammad Khanif. Humas Kementerian Agama

JAKARTA(CIO) – Enam kloter jema’ah haji asal Indonesia akan mulai kembali ke tanah air pada tanggal 15 Juli. Diantaranya adalah kloter embarkasi Solo, Padang, dan Jakarta. Setelah menjalani fase puncak haji di Arafah, Muzdalifah, dan Mina (Armuzna), seluruh jema’ah haji Indonesia telah kembali ke hotel masing-masing di Makkah Al-Mukarramah. Mereka menjalani ibadah Thawaf Ifadlah di Masjidil Haram.

Operasional ibadah haji kini memasuki fase pemulangan jema’ah haji, khususnya bagi jema’ah haji yang berangkat pada gelombang pertama. Kepala Daerah Kerja Makkah Kementerian Agama Republik Indonesia Mukhammad Khanif mengatakan proses pemulangan jema”ah haji akan mulai dilakukan pada, Jumat, 15 Juli 2022.

“Ada enam kloter yang akan pulang ke Tanah Air dari Makkah Al-Mukarramah, masing-masing kloter pertama Embarkasi Solo (SOC 1), Padang (PDG 1), Jakarta – Bekasi (JKS 1), dan Jakarta – Pondok Gede (JKG 1),” terang Khanif di Makkah, Rabu (13/07/2022) dalam siaran pers Humas Kementerian Agama yang diterima redaksi cakrawalaindonesia.online.

“Lainnya adalah kloter kedua Embarkasi Solo (SOC 2) dan Jakarta – Bekasi (JKS 2),” tutur Khanif.

Menurut Khanif, jema’ah SOC 1 menjadi yang pertama diberangkatkan dari hotel mereka di Makkah menuju Bandara Internasional King Abdul Aziz, Jeddah. Mereka dijadwalkan terbang ke Tanah Air pada pukul 05.10 waktu Arab Saudi (WAS).

“Aturan pemberangkatan, jema’ah sudah diberangkatkan delapan jam sebelum jadwal penerbangan. Jadi SOC 1 dimungkinkan akan diberangkatkan pada Kamis malam Jum’at,” papar Khanif.

“Rencananya, keberangkatan jema’ah akan dilepas dari hotel di Makkah oleh Delegasi Amirul Hajj. Menag akan melepas dari Bandara Internasional King Abdul Aziz, Jeddah,” ujar Khanif.

Lebih lanjut dikatakan Khanif, pihaknya hari ini akan memulai proses penimbangan koper bagasi jema’ah haji Indonesia. Penimbangan kali pertama akan dilakukan di Hotel Kiswah-Jarwal, tempat jema’ah asal Embarkasi Solo (SOC).

“Proses pemeriksaan dan penimbangan dilakukan H-2 dari jadwal keberangkatan jema’ah haji Indonesia ke Bandara Jeddah. Hari ini kita mulai penimbangan untuk enam kloter pertama, termasuk di Jarwal untuk jemaah SOC,” papar Khanif.

Pemeriksaan untuk memastikan berat maksimal koper bagasi sesuai ketentuan, dan tidak ada barang yang dilarang dimasukkan, termasuk air Zamzam. Bersamaan itu, lanjut Khanif, dilakukan proses city check in. Koper bagasi jema’ah akan sekalian dibawa. Dan, jema’ah sudah mendapatkan boarding pass.

“Dengan sistem city check in, baik orang maupun barang, maka jema’ah haji Indonesia tidak perlu lagi melakukan check in di bandara. Mereka bisa langsung proses imigrasi dan menuju waiting room,” kata Khanif.

Menurut Khanif, cara ini dilakukan untuk memudahkan jemaah dalam proses kepulangan. City check in juga dapat mempercepat proses sehingga jema’ah tidak kelelahan.

“Setiap jema’ah akan mendapat lima liter Zamzam dan itu dibagikan di Asrama Haji Debarkasi,” pungkas Khanif.

Berikut jadwal pemulangan empat kloter pertama jema’ah haji Indonesia:

  1. Kloter 1 Embarkasi Solo (SOC 1), terbang dari Bandara Jeddah dengan GIA 6201 pada 15 Juli 2022 pukul 05.10 WAS. Diperkirakan mendarat di Solo pukul 22.15 WIB
  2. Kloter 1 Embarkasi Padang (PDG 1), terbang dari Bandara Jeddah dengan GIA 3401 pada 15 Juli 2022 pukul 07.10 WAS. Diperkirakan mendarat di Padang pukul 20.40 WIB
  3. Kloter 1 Embarkasi Jakarta – Bekasi (JKS 1), terbang dari Bandara Jeddah dengan SV 5630 pada 15 Juli 2022 pukul 09.10 WAS. Diperkirakan mendarat di Cengkareng pada 16 Juli 2022 pukul 01.15 WIB
  4. Kloter 1 Embarkasi Jakarta – Pondok Gede (JKG 1), terbang dari Bandara Jeddah dengan GIA 7401 pada 15 Juli 2022 pukul 09.55 WAS. Diperkirakan mendarat di Cengkareng pada 16 Juli 2022 pukul 00.35 WIB
  5. Kloter 2 Embarkasi Solo (SOC 2), terbang dari Bandara Jeddah dengan GIA 6202 pada 15 Juli 2022 pukul 13.15 WAS. Diperkirakan mendarat di Solo pada 16 Juli 2022 pukul 06.20 WIB
  6. Kloter 2 Embarkasi Jakarta – Bekasi (JKS 2), terbang dari Bandara Jeddah dengan SV 5254 pada 15 Juli 2022 pukul 16.15 WAS. Diperkirakan mendarat di Cengkareng pada 16 Juli 2022 pukul 06.10 WIB.(***/BH)